123

Monday, 23 May 2011

[Bark!] Polyester Embassy dan Disconnected mewakili Indonesia

0

Dua band yang namanya sudah tidak asing lagi bagi kita, mewakili Indonesia dalam rangkaian acara Music Matters Live with HP di Singapura. Ya, Polyester Embassy band yang kental dengan suasana experimental dan Disconnected dengan rasa pop-punk dengan unsur electronic dipilih menjadi jagoan dari Indonesia, karena di anggap mewakili oleh misi yang di tuju pihak penyelenggara yaitu memperkenalkan musik-musik yang berkualitas kepada masyarakat dunia, agar eksistensi mereka dioptimalkan oleh industri musik.

 
Acara Music Matters Live with HP merupakan serangkaian acara yang diselenggarakan pada 26-28 Mei 2011, yang menampilkan live performances 40 band dari 18 negara yang diundang untuk meramaikan acara yang dimaksudkan untuk memperkenalkan band-band independen internasional serta keragaman musik global kepada masyarakat Asia dan seluruh dunia, sekaligus untuk mempromosikan “Music Matters” yang telah berjalan selama 5 tahun di Hongkong dan kini pada tahun ke-6 dengan tampilan serta tempat yang baru. Pagelaran Music Matters Live berlangsung selama tiga hari berturut-turut. Selain band dari Indonesia, acara ini juga akan dimeriahkan oleh band dari negara, seperti Inggris, Kanada, Australia, Irlandia, Jepang, Korea Selatan, Cina, India, Singapura, Malaysia, dan Filipina.

Live Stage ditempatkan di Clarke Quay , dengan beberapa venue yaitu Fountain Square, Beer Market, Forbidden City by Indochine, Lunar : Asian Fusion Bar, Se7en 1nch, The Arena dan YELLO JELLO Retro Bar. 

Disconnected juga akan mengambil bagian pada proyek rekaman cover lagu "Fix You" Coldplay untuk Music Matters for Japan, sebuah pergerakan musisi Asia dalam upaya penggalangan dana bantuan untuk bencana Jepang. Produser dalam proyek ini adalah oleh Joe Curiale.

Bagi HP, Polyester Embassy sebagaimana band-band indie pada umumnya, dianggap jujur dalam mengekspresikan passionnya sehingga menghasilkan karya musik yang tetap berkualitas tanpa terusik oleh tuntutan-tuntutan eksternal yang dapat mengurangi mutu produksi.


More Info:

0 comments:

Post a Comment